Tampilan Dinamis Blogger

|
Rasa penasaran adalah sebuah suport buat saya untuk terus belajar. Koq penasaran mas arman? kenapa? Iya penasaran lah kemarin 2 minggu yang lalu saya jalan-jalan ke blog orang blog walking gitu dah, saya lupa nama blognya di salah satu menu nya ada tulisan view sidebar terus saya klik dan beberapa detik kemudian tampilan template blog yang saya singgahin berubah seketika waw... hebat blognya. Koq bisa kaya' gitu yak 1 blog memakai template lebih ada tujuh tampilan template kalau tidak salah, setahu saya hal itu tidak mungkin bisa. Karena rasa penasaran yang selalu mendorong saya untuk harus tahu bagaimana membuatnya. Hehe mbah google jadi sasarannya saya ubek-ubek dah tu si mbah google sampai ke slide 10 tidak ketemu juga. He mungkin kata kunci yang saya masukkan yang salah sehingga tidak ketemu juga. Rasa penasaran saya tidak bisa terjawab hiks hiks hiks hingga membuat terngiang di otak.

Setelah dua minggu kemarin ini saya coba cek dasbor lihat update sobat-sobat saya. Ada salah satu update sobat blooger saya si iskaruji dot com upload video ke blognya tentang pesta kejutan yang berujung maut, hehe tentunya saya pasti penasaran dan lansung ke TKP buat lihat videonya. Haha ada-ada saja sobat saya yang satu ini blognya update terus infonya bagus-bagus dia salah satu inspirasi saya buat belajar ngeblog. Setelah memuaskan rasa penasaran untuk nonton videonya saya coba lihat-lihat dan klik tutorial di salah satu menu blognya saya ubek-ubek abis blog sobat saya sampai saya menemukan salah satu judul artikelnya yang membuat saya penasaran lagi.

Judul artikelnya ada tulisan tampilan dinamis blogger seperti judul postingan ini. He saya penasaran ini apa'an sih, saya buka dah artikelnya. Setelah artikelnya terbuka lalu saya baca artikelnya dengan teliti bla bla bla.. astagaaaaaaaaaa oh astagaaaaaaaa (senang dalam hati sambil jingkrak) ternyata ini dia jawaban dari rasa penasaran saya dua minggu yang lalu aaaaaaaaaagghh ternyata jawaban dari rasa penasaran saya tidak jauh-jauh adanya di blog salah satu sobat blogger saya. Saya ucapkan terima kasih kepada sobat blogger saya si iskaruji dot com karena sudah menulis infonya tentang ini di blognya sehingga rasa penasaran saya terbayarkan lunas impas he. Saya baca-baca penjelasannya ternyata blog yang saya singgahi dua minggu lalu menggunakan featur baru dari blogger bukan membuat template sendiri sebanyak tujuh dan menggunakannya dalam satu buah blog.

Hal ini bikin saya menjadi tambah kagum sama blogger. Kita jadi tidak capek buat ganti template download template sana-sini. Kalau kita bosen dengan tampilan asli kita tinggal klik buat merubah tampilan templatenya mantap dah. Pengen lihat demonya silahkan klik Flipcard di menu blog ini yang paling kanan. Setelah template barunya terbuka disana kalian juga akan melihat jenis tampilan template yang lainnya. Kalau penasaran tinggal klik saja jenis templatenya.

jenis templatenya antara lain :
1. Flipcard
2. Classic
3. Magazine
4. Mosaic
5. Sidebar
6. Snapshot
7. Timeslide

Menurut penjelasan yang saya baca di postingan sobat saya ini, featur ini tidak bisa langsung aktif dan di nikmati tampilannya sebelum kita melakukan beberapa settingan yang di butuhkan. Berikut langkah-langkahnya.

1. Login ke blogger kalian, pilih settingan/setelan >> klik format >> Enable Dynamic Views adalah Yes. Tetapi kalau tidak ada menu pilihan Enable Dynamic Views (Tampilan Dinamis Blogger), seperti di setelan blogger saya. Pastikan di format pilihan yes/no pilih yes, kecuali Konversi ganti baris (kalau saya pilih no dibagian ini) dan kalian langsung ke poin berikunya ke poin 2 (dua) berikut.
2. Selanjutnya, klik Site Feed/ Feed Situs dan pada pilihan Izinkan Feed Blog adalah penuh atau Full dan simpan.


Jika ingin menikmati tampilan dinamis blogger kita, cukup tambahkan:

  • Tampilan Flipcard: [blogURL]/view/flipcard
  • Tampilan Flipcard: [blogURL]/view/classic
  • Tampilan Flipcard: [blogURL]/view/magazine
  • Tampilan Mosaic: [blogURL]/view/mosaic
  • Tampilan Sidebar: [blogURL]/view/sidebar
  • Tampilan Snapshot: [blogURL]/view/snapshot
  • Tampilan Timeslide: [blogURL]/view/timeslide

contoh : <a href="http://sakawku.blogspot.com/view/flipcard">Flipcard</a>

terserah kalian mau menaruhnya dimana di menu (seperti di blog ini) atau dengan sebuah icon. Jika ingin infonya lebih lanjut silahkan join ke iskaruji dot com

Catatan :
Fitur ini hanya bisa dinikmati secara maksimal oleh blog yang ada file gambarnya pada post. Juga hanya bisa dinikmati dengan menggunakan browser Internet Explorer 8+, Firefox 3.5+, Chrome atau Safari. Banyak fitur yang gagal jika dibuka dengan browser lawas.

semoga bermanfaat dan membuat kalian tambah senang blogging
 Baca juga Blogger Tutorial lainnya



0 komentar:

Post a Comment

Silahkan kalian berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam. Saya Lagi Bermasalah Dengan Adsense, Saya izin Vakum Ngeblog Dulu Sobat Buat Nyari Solusi!!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...